Rajib Wijaya's profile

Musicfly UI Mobile App (Dangdut Music App)

Musicfly datang dari pemikiran pemilik record label Maska Music Digital yang akhirnya menjadi produk mandiri dan dapat dinikmati para penggemar musik dangdut. Kami ingin para penggemar tidak hanya menikmati lewat video musik youtube saja namun juga dapat menikmati secara audio melalui Aplikasi Musicfly.

Pada case ini kami melakukan beberpa langkah untuk memastikan kami dapat mengatasi masalah yang tepat, mulai dari wawancara para penggemar hingga pembuatan prototype. Kesalahan kami adalah kurangnya melakukan riset yang mendalam terhadap pengguna sehingga aplikasi ini belum maksimal performanya dari segi usability.

Portofolio ini tidak membahas secara end-to-end semua prosesnya, akan tetapi menceritakan proses ui/ux design. Download juga aplikasinya disini atau di Google Play dan App Store.
Kebanyakan pengguna ingin mendapat rekomendasi lagu yang banyak di putar daripada mencarinya sendiri.

Kami membuat main page berupa music player untuk merekomendasikan lagu, untuk pengguna regular hanya bisa mendengarkan lagu rekomendasi secara acak dan tidak bisa skip atau next lagu, sedangkan pengguna premium mendapatkan rekomendasi lagu acak yang bisa di skip atau next kapanpun.

Keberadaan paket pengguna yang berbeda menyebabkan masalah baru, bagaimana caranya pengguna nyaman untuk mendapatkan rekomendasi tanpa memikirkan perbedaan paket pengguna? Kami menjawabnya dengan membuat recommendation page, disana pengguna juga mendapatkan rekomendasi playlist, lagu, artis dll.
Searching page, permasalahan datang setelah aplikasi di deploy/release.

Kurangnya melakukan iterasi berpengaruh dalam performa usability, dalam kasus ini halaman searching page tidak mempunyai riwayat pencarian dan suggestion padahal hal tersebut salah satu bagian penting pada kolom pencarian. Maka dari itu untuk teman-teman pembaca diharapkan memperbanyak iterasi dan menajamkan riset.

Disamping adanya permasalahan tersebut ada juga kelebihan dari searching page ini, hasil pencarian akan dikelompokkan masing-masing yakni semua kelompok, music, artist, album, dan playlist. Hal tersebut mempermudah pengguna untuk melakukan beberpa pencarian dengan satu kata kunci.

Detail page dari masing-masing kelompok.

Tujuan dari dibuatnya detail page adalah untuk memuat sejumlah lagu sesuai dengan kelompoknya masing-masing seperti genre, playlist, artist, dan album. Selain untuk memuat sejumlah lagu, detail page juga bertujuan untuk memudahkan pengguna dalam menikmati lagu sesuai kelompok yang di favoritkan.​​​​​​​
Profil page untuk menyimpan playlist pengguna, lagu favorit, lagu yang telah di download, dan riwayat pemutaran.

Pada profil page sebenarnya ada beberapa bagian yang tidak dibahas disini seperti notifikasi, pengaturan, serta paket pengguna, bisa dilihat desain keseluruhan di link figma atau behance saya. Alasan mengapa tidak dibahas disini karena desain yang dipakai sudah sangat umum. Here we go.

Pada halaman pertama profil terdapat tiga menu bar:
Library : menyimpan playlist, membuat playlist, dan menyimpan lagu favorit
Offline : menyimpan lagu yang sudah di unduh untuk dinikmati secara offline
Riwayat : menyimpan riwayat pemutaran lagu

Page selanjutnya membahas playlist yang disimpan atau dibuat berisi kumpulan lagu dari playlist tersebut. Page 3 dan 4 adalah menu bar offline dan riwayat yang sudah dibahas di atas. Page terakhir adalah tampilan profil dari pengguna Musicfly.
Hello everyone, this is my UI Design for Mobile App. This design was deploy to iPhone and Android by my team. I hope you all guys happy with this :)



​​​​​​​Download on Play Store

Musicfly UI Mobile App (Dangdut Music App)
Published:

Owner

Musicfly UI Mobile App (Dangdut Music App)

Published:

Tools

Creative Fields