AL - ILYAS MOSQUE
Archivolks Rendering Challenge 2021
Al - Ilyas Mosque by Andyrahman Architect
Status : 3rd prize
Hasil karya visualisasi menggambarkan suasana masjid di kala pandemi untuk menandai bangunan Masjid Al-Ilyas dirancang di kala pandemi Covid-19. Bangunan digambarkan dengan suasana yang puitis, haru, dan sedih supaya karya visualisasi ini dapat menjadi sarana berkontemplasi lebih mengingat kepada Tuhan dan bersyukur bahwa kita masih diberi kesehatan sampai saat ini. Suasana yang dingin, sepi, gelap, sunyi tergambarkan dalam karya visualisasi, sejalan dengan efek pandemi Covid-19. Suasana saat malam menjadi semakin dingin dan berkabut. Lampu-lampu yang biasanya menyinari, kini beberapa telah redup bahkan mati menjadikan suasana menjadi lebih gelap. Saat malam hari juga semakin jarang kendaraan yang berlalu lalang menjadikan suasana menjadi lebih sunyi. Suasana haru tergambarkan dengan adanya petugas Covid-19 yang tampak lelah menghadapi sepi, sunyi, dan gelap yang diakibatkan Covid-19. Bagian dalam bangunan pun begitu, sunyi, dingin dengan beberapa elemen protokoler Covid-19, tempat cuci tangan dan tanda jaga jarak. Semoga pandemi Covid-19 dapat segera berakhir, dan Masjid Al-Ilyas menjadi salah satu tempat yang digunakan masyarakat untuk kembali. Kembali bersujud kepada-Nya. Untuk yang terakhir, terima kasih sebanyak-banyaknya kepada garda terdepan dalam peperangan melawan Covid-19, terima kasih karena rela bertaruh nyawa untuk kami semua.
Thank You!
Al-Ilyas Mosque
Published:

Al-Ilyas Mosque

Published: